Bersama ini kami informasikan bahwa Masyarakat Biosiversitas Indonesia (MBI) bekerjasama dengan Fakultas Pertanian Universitas Andalas dan Universitas Sebelas Maret Surakarta menyelenggarakan:
Kegiatan |
: |
Seminar Nasional Masyarakat Biodiversitas Indonesia |
Hari, tanggal |
: |
Sabtu, 23 April 2015 |
Pukul |
: |
08.00-16.00 WIB |
Tempat |
: |
GRAND INNA MUARA HOTEL PADANG, Jl. Gereja No. 34, Belakang Tangsi, Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat. Tel.: +62-751-35600. |
Tema |
: |
Revitalisasi Produksi Komoditas Pertanian: Upaya Menjamin Kedaulatan Pangan dan Menjaga Ketersediaan Bahan Baku Industri |
Naskah terseleksi dari kegiatan ini akan diterbitkan pada jurnal Biodiversitas (terindeks Scopus), Nusantara Bioscience (terindeks Web of Science), dan Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Biodiversitas Indonesia (ISSN: 2407-8050). Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan tersebut dapat diperiksa pada tautan berikut : http://biosains.mipa.uns.ac.id/S/2016/padang/home.html .
Dalam kesempatan ini, biaya kesertaan untuk pemakalah dosen dan mahasiswa Universitas Andalas telah dipenuhi oleh Masyarakat Biodiversitas Indonesia, sehingga tidak dikenakan biaya (gratis). Untuk selanjutnya mohon perkenan Bapak kiranya dapat mengundang sivitas akademika di lingkungan Unand untuk berpartisipasi sebagai pemakalah pada kegiatan tersebut